Lembaga Dakwah Kampus

"Siapakah yang lebih baik perkataannya daripada orang yang menyeru kepada Allah, mengerjakan amal yang saleh, dan berkata: 'Sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang menyerah diri?'." (Fushshilat: 33)


Seberapa solidnya kader ldk unwir?

Pengikut

Rabu, 10 Juni 2009

HIMBAUAN UNTUK KADER LDK

PENTING :

untuk pengurus dan anggota LDK (Lembaga Dakwah Kampus)
Pengunaan FACEBOOK yang sedang buming, di upayakan untuk tidak melalaikan dari ibadah,aktivitas khas ADK (Aktivis Dakwah Kampus).
Di upayakan agar tidak menampilkan Foto atau gambar yang "tidak penting" dalam konteks "(Dakwah)".

Demikian,,
Semoga kita semua memperoleh Kebarokahan,,,Amin

Minggu, 07 Juni 2009


MABIT DI pesantren kampung islam dunia, yang sedang dalam pembangunan
JATISURA CIKEDUNG INDRAMAYU
Sabtu&Ahad, 6-7 JULI 2009


Kamis, 04 Juni 2009






Sejarah LDK "ULUL ALBAB" UNWIR

Lembaga dakwah kampus (LDK) Ulul Albab merupakan suatu unit kegiatan mahasiswa yang berada di lingkungan kampus Universitas Wiralodra Indramayu yang di dirikan pada hari kamis, tanggal 12 september 2002 atau 5 rajab 1423 H. Oleh mahasiswa yang hadir dalam pertemuan yang bertempat di Masjid Ulul Albab Universitas Wiralodra Indramayu.
Sebelum lahirnya LDK sudah ada suatu lembaga yang menghimpun mahasiswa Fakultas Agama Islam (Korps Dakwah Mahasiswa FAI) maupun yang di adakan oleh mahasiswa dari beberapa Fakultas (Forum Mahasiswa Unwir) Yang ada dalam Lingkungan Universitas Wiralodra indramayu dan di harapkan setelah lahirnya LDK maka akan terhimpunlah semua kegiatan keagamaan dalam sebuah lembaga..


Kenapa LDK bernama "Ulul Albab" ?????

  • LDK merupakan nama Masjid Unwir tempat Sekretariat LDK
  • Ulul Albab berarti : "Orang-orang yang berakal/berfikir" siapakah orang yang brfikir itu.....???? dalam Alqur'an Surat Ali Imran : 191 yang Artinya :
"Yaitu Orang-orang yang yang mengingat Allah sambil berdiri, duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya brkata)" Ya Rabb kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia,maha suci engkau maka periharalah kami dari siksa api neraka."




Visi & Misi

Visi :Menjadi unsur perubah menuju terciptakan masyarakat kampus yang berpegang teguh pada nilai-nilai alqur'an dan As- sunnah.

Misi :

  1. Membentuk kader-kader LDK yang beriman dan bertaqwa
  2. Membentuk jaringan-jaringan Dakwah strategis di setiap elemen Intra kampus
  3. Membentuk kontribusi positif bagi kemajuan moralitas, iintelektual dan kredebilitas masyarakat kampus.
Tujuan :
  1. Terbinanya mahasiswa muslim dan terbentuknya Syakhsiyyah Islamiyyah
  2. Terbinanya fiqroh mahasiswa kearah Sakhsiyyah Islamiyyah yang mampu membawa dan menjalankan aturan islam dalam kehidupan sehari-hari.
  3. Terbentuknya generasi Fiqh Fiddin yang dilandasi semangat ukhuwwah Islamiyah.

Fungsi :
  • Salah satu wahana dakwah di lingkungan kampus Universitas Wiralodra Indramayu.
Peranan :
  • Membina mahasiswa Unwir dan turut memakmurkan Masjid Ulul Albab Unwir
Keanggotaan :
  • Setiap mahasiswa Unwir yang ingin menimba wawasan keislaman dengan sungguh-sungguh



Kegiatan LDK

  1. Mentoring pengurus dan anggota, setiap satu pekan sekali
  2. Majelis Ta'lim Mahasiswa, dua minggu sekali
  3. Mengolah Blogger LDK
  4. Majalah dinding aspirasi nuansa islam, Dua pekan sekali
  5. Seminar,diskusi dan Bedah buku
  6. Malam Bina Iman & Taqwa (MABIT), satu bulan sekali
  7. Kegiatan PHBI
  8. Studi Pendalaman Islam 1&2
  9. Pesantren Ramadhan
  10. Kajian Bahasa Arab
  11. Dan masih banyak lagi.......




STRUKTUR PENGURUS
LDK ULUL ALBAB
UNIVERSITAS WIRALODRA
PERIODE 2009-2010



Pelindung : Rektor Unwir Indramayu
Pembimbing : Ustadz M.Zaedi M.Ag

Ketua : Endi Suhendi
Wakil : Taufik Hidayat
Sekertaris : Tarmin
Bendahara : Masfufatun

Departemen-departemen :

Kaderisasi : Caskani
Muslimah : Annisa
Dakwah : Ading
Medkom : Ayif Sumantri Hidayat
Olahraga : Akhmad Fauzan
Danus : Madlani
Humas : Izin Faizin


Kamis, 30 April 2009

Lembaga Dakwah Kampus




Lembaga Dakwah Kampus (LDK) adalah sebuah organisasi kemahasiswaan intra kampus yang terdapat di tiap-tiap perguruan tinggi di Indonesia. Organisasi ini bergerak dengan Islam sebagai asasnya. Sebagian besar perguruan tinggi di Indonesia pasti mempunyai LDK. Tiap-tiap perguruan tinggi, nama LDK bisa berbeda-beda. Kadang mereka menyebut dirinya sebagai Sie Kerohanian Islam, Forum Studi Islam, Lembaga Dakwah Kampus, Badan Kerohanian Islam, dan sebagainya.

Selasa, 28 April 2009

SPI 1





Assalamualaikum WR WB ,
untuk ikhwan dan akhwat (saya) sangat berharap terus istiqomah dalam menjalankan kehidupan sehari-hari untuk selalu tunduk dan beribadah kepada Allah , karena pada hakikatnya kita di ciptakan untuk beribadah kepadanya , dan saling nasehat- menasehati, karena dinul islam adalah agama nasehat.
(Fatme Habsyi)